Individu Nyala

Deposito Valas dan Perannya dalam Diversifikasi Investasi

19 Jan 2026 • Write By: Redaksi OCBC

Bagikan Ke

Artikel Card Image
Promo Card Image

Deposito valas dapat menjadi pilihan untuk diversifikasi aset. Artikel ini membahas fungsi dan pertimbangan dalam memilih deposito valuta asing.

Deposito valas adalah jenis deposito berjangka dengan berbagai pilihan mata uang asing. Sesuai namanya, deposito valas ini hanya bisa dimiliki dengan mata uang yang sesuai, artinya kamu nggak bisa buka deposito valas dengan rupiah.

Aturan dan sistem deposito valas mirip dengan deposito konvensional, yaitu menyimpan uang di bank dalam jangka waktu tertentu dan tidak dapat dicairkan sebelum tiba waktu jatuh tempo.

Namun secara keuntungan, suku bunga yang diberikan oleh bank lebih tinggi dibandingkan deposito jenis lainnya. Deposito valas juga dapat dimiliki oleh individu maupun perusahaan dengan jangka waktu yang fleksibel.

Baca juga: Apa Perbedaan Deposito Berjangka dan Sertifikat Deposito?

Deposito Valas Cocok untuk Diversifikasi Aset

Di tengah fluktuasi nilai tukar dan ketidakpastian ekonomi, menyimpan dana hanya dalam satu mata uang dapat meningkatkan risiko terhadap nilai. Deposito valas hadir sebagai alternatif simpanan yang membantu menyebarkan risiko sekaligus menjaga stabilitas aset.

Berikut ini beberapa alasan mengapa deposito valas wajib dipertimbangkan bagi kamu yang ingin mengamankan aset dengan diversifikasi.

1. Mengurangi risiko nilai tukar

Deposito valas membantu melindungi nilai aset dari pelemahan mata uang domestik. Dengan menyimpan sebagian dana dalam mata uang asing, kamu tidak sepenuhnya bergantung pada satu mata uang saja.

Fungsi ini penting dalam strategi diversifikasi karena fluktuasi nilai tukar bisa berdampak langsung pada daya beli dan nilai kekayaan.

2. Menyeimbangkan portofolio keuangan

Dalam diversifikasi aset, deposito valas berperan sebagai instrumen stabil yang melengkapi investasi berisiko lebih tinggi.

Saat aset lain terpengaruh volatilitas pasar, deposito valas cenderung lebih tenang karena imbal hasilnya bersifat tetap dan tidak diperdagangkan di pasar.

3. Cocok untuk kebutuhan berdenominasi valuta asing

Deposito valas relevan bagi kamu yang memiliki rencana keuangan dalam mata uang asing, seperti biaya pendidikan luar negeri, perjalanan internasional, atau kebutuhan bisnis global.

Menyimpan dana dalam mata uang yang sama dengan tujuan keuangan membantu menghindari risiko selisih kurs di kemudian hari.

4. Memberikan kepastian hasil dalam mata uang asing

Seperti deposito rupiah, deposito valas menawarkan bunga yang ditentukan sejak awal.

Kepastian ini memudahkan perencanaan keuangan karena kamu sudah mengetahui hasil yang akan diterima dalam mata uang asing, tanpa harus menghadapi fluktuasi harga seperti pada instrumen investasi pasar.

Baca juga: Deposito 10 Juta Dapat Bunga Berapa? Begini Perhitungannya!

Memilih Deposito Valas yang Tepat

Hampir semua bank saat ini menawarkan produk deposito valas. Namun kamu dianjurkan memilih produk deposito valas yang benar-benar menguntungkan, seperti yang ditawarkan oleh deposito valas OCBC.

Ya, deposito valas OCBC hadir dalam 8 mata uang asing, yaitu USD, SGD, GBP, EUR, JPY, NZD, AUD, dan CNH. Jangka waktunya fleksibel, mulai dari 1, 3, 6, dan 12 bulan, dengan suku bunga yang kompetitif.

Namun ada minimal penempatan dana untuk deposito valas OCBC, yang berbeda di setiap mata uang. Berikut rinciannya:

  • USD: 1,000
  • SGD: 1,000
  • EUR:2,500
  • JPY: 100,000
  • GBP: 2,000
  • AUD: 2,000
  • CNH: 5,000
  • NZD: 2,000

Deposito valas OCBC bisa kamu miliki secara online melalui aplikasi OCBC mobile. Cara buka rekening deposito valas di OCBC mobile juga cukup mudah. Berikut langkah-langkahnya:

  • Login aplikasi OCBC mobile
  • Masuk ke menu “Ajukan”, pilih produk “Deposito Valas”
  • Isi detail pembelian, yang mencakup nominal penempatan dana dan tenor
  • Lengkapi data diri yang diminta, klik Lanjut
  • Pilih rekening sumber dana yang digunakan untuk transaksi
  • Periksa ringkasan transaksi, klik Lanjut
  • Setujui Syarat & Ketentuan, klik Lanjut
  • Masukkan PIN Transaksi
  • Pembukaan deposito berhasil

Deposito valas OCBC juga bisa disambungkan dengan Life Goals, yaitu fitur dari OCBC yang bisa membantu mewujudkan tujuan keuangan mulai dari pernikahan, pendidikan anak, wisata religi, hingga pensiun.

Selain pembukaan deposito, OCBC mobile juga bisa digunakan untuk investasi pada aset lain, seperti emas, reksa dana, obligasi, dan sebagainya. Yuk download OCBC mobile sekarang juga!

Baca juga: 7 Kesalahan Cara Berinvestasi yang Masih Dilakukan Pemula

Share this Article

Related Product

Individual

Individual

OCBC banking solutions are ready to help you fulfill all aspirations in life. #TAYTB
Nyala

Nyala

Push your ambition to achieve financial freedom, because Nothing Is Impossible with the Fire of OCBC.
OCBC mobile

OCBC mobile

Grow your money in 1 app with the new OCBC mobile.

All the Convenience
in One Hand

Enjoy the benefits from OCBC based on your needs

Other Articles

Baru Berkeluarga? Tantangan Keuangan Ini Hampir Selalu Terjadi
  • Individu
  • Nyala

Baru Berkeluarga? Tantangan Keuangan Ini Hampir Selalu Terjadi

21 Jan 2026

Keluarga muda selalu menghadapi tekanan finansial unik. Artikel ini membahas tantangan umum yang pasti akan dihadapi dan cara mengatasinya agar tetap seimbang.

Pecinta Star Wars Wajib Punya! Ini Keunggulan Kartu Kredit OCBC Star Wars Platinum
  • Nyala
  • Individu

Pecinta Star Wars Wajib Punya! Ini Keunggulan Kartu Kredit OCBC Star Wars Platinum

21 Jan 2026

Desain eksklusif Star Wars, reward poinseru, dan promo lifestyle bikin kartu kredit OCBC Star Wars Platinum jadi incaran fans dan pengguna harian

Waspada Tiga Modus Penipuan Digital yang Paling Sering Terjadi
  • Individu

Waspada Tiga Modus Penipuan Digital yang Paling Sering Terjadi

21 Jan 2026
Seiring meningkatnya aktivitas digital, pelaku kejahatan juga semakin kreatif dalam menjalankan aksinya. Berbagai modus penipuan kini dikemas seolah-olah berasal dari instansi resmi agar korban lengah dan memberikan data pribadi maupun akses keuangan.
Pecinta Hewan Wajib Tahu! 5 Aktivitas Seru Bareng Anabul dan Benefit OCBC Pet Lovers
  • Individu

Pecinta Hewan Wajib Tahu! 5 Aktivitas Seru Bareng Anabul dan Benefit OCBC Pet Lovers

20 Jan 2026
Ajak hewan kesayangan tetap happy tanpa boros. Simak 5 aktivitas pet-friendly yang bisa lebih hemat dengan promo dan reward OCBC Pet Lovers

Banking at Your Fingertips

Download OCBC mobile now!